Bachelor Degree: Pengertian dan Perbedaan dengan Gelar Lain

Bachelor Degree atau gelar sarjana adalah sebuah pencapaian yang paling umum dalam dunia pendidikan. Meskipun kita sudah sering mendengar kata tersebut, namun kita belum sepenuhnya paham secara mendalam tentang apa yang makna dari gelar sarjana dan bagaimana ia berbeda dari jenis gelar lainnya.    Dalam dunia kampus, mahasiswa akan mendapatkan gelar pendidikan yang digunakan sebagai alat untuk melamar pekerjaan. Di Indonesia, gelar pendidikan tersebut disebut Sarjana, Magister, atau Doktor. Sementara itu, di luar negeri, gelar pendidikan tersebut disebut Bachelor Degree, Undergraduate, Graduate, dan Postgraduate.  

Pengertian Bachelor Degree

Bachelor degree adalah sebuah gelar yang diperoleh oleh mahasiswa setelah berhasil menyelesaikan pendidikan perguruan tinggi S1 selama 4-5 tahun. Bachelor degree adalah gelar pendidikan yang paling umum di dunia dan setara dengan gelar sarjana di Indonesia.    Bachelor degree merupakan sebuah tanda bahwa mahasiswa sudah lulus dan dapat mulai mencari peluang pekerjaan untuk mulai membangun karir dan meningkatkan potensi dan keterampilan mahasiswa,    Untuk mendapatkan gelar bachelor degree, mahasiswa harus menempuh pendidikan di perguruan tinggi selama minimal 4 tahun. Selama masa studi tersebut, mahasiswa harus menyelesaikan 120 kredit perkuliahan. Program studi yang ditawarkan untuk mendapatkan gelar bachelor degree sangat beragam, mulai dari Ilmu Komunikasi, Ilmu Psikologi, Manajemen, dan lainnya.  

Bachelor Degree dan Gelar Lainnya

Perbedaan sistem pendidikan di luar negeri dan Indonesia juga berpengaruh pada perbedaan nama gelar pendidikan. Di luar negeri, siswa yang lulus dari sekolah menengah atas akan mendapatkan gelar diploma, sedangkan di Indonesia siswa yang lulus dari sekolah menengah atas tidak mendapatkan gelar.   Maka dari itu, kira-kira apa saja perbedaan dari bachelor degree dengan gelar-gelar pendidikan lainnya? Berikut penjelasannya:  

1. Undergraduate

  Berbeda dengan bachelor degree, Undergraduate memiliki kesetaraan dengan gelar Diploma. Gelar diploma biasanya memiliki dua jenis yaitu Certificate dan Associate Degree.   Gelar certificate dapat diperoleh ketika seseorang telah berhasil menyelesaikan pendidikannya selama satu tahun, sedangkan gelar Associate Degree berlangsung selama dua tahun. Program pendidikan Undergraduate atau Diploma tergantung dari minat dan keterampilan siswa dan tentunya sangat bagus bagi mereka yang ingin mendapatkan gelar pendidikan dan langsung mempraktekkan ilmunya di dunia kerja.   

2. Graduate

  Jenjang pendidikan setelah bachelor degree disebut graduate. Dalam istilah pendidikan di Indonesia, graduate setara dengan jenjang pendidikan S2 untuk mendapatkan gelar magister atau master.   Namun, ada beberapa perguruan tinggi di luar negeri yang menggolongkan gelar master dalam program postgraduate. Untuk mendapatkan gelar master, seseorang perlu menjalani pendidikan selama satu atau dua tahun. Gelar magister ini dapat diperoleh seseorang yang telah menyelesaikan pendidikan dan mendapatkan gelar BA.  

3. Postgraduate

  Selanjutnya adalah postgraduate yang dimana jenjang pendidikan ini setara dengan pendidikan S3 di Indonesia. Lulusan ini akan mendapatkan gelar Profesor, sementara untuk lulusan postgraduate di luar negeri seperti di Amerika Serikat akan mendapatkan gelar PhD atau Doktor.    Bachelor Degree: Pengertian dan Perbedaan dengan Gelar Lain  

4. Master Degree

  Di luar negeri, program master degree adalah jenjang pendidikan yang diberikan kepada seseorang yang telah menyelesaikan pendidikan bachelor degree. Pada program master degree, mahasiswa akan memperdalam pengetahuan yang sebelumnya telah dipelajari pada jenjang pendidikan bachelor degree.   Sama seperti di Indonesia, program master degree hanya dapat ditempuh oleh mahasiswa yang telah menyelesaikan pendidikan sarjana. Gelar master degree beragam sesuai dengan program studi yang dipilih, antara lain Master of Business Administration (MBA), Master of Arts (MA) dan Master of Science (MS).  

Sampoerna University

  Sampoerna University adalah sekolah internasional yang berfokus memberikan pembelajaran pendidikan yang inovatif dan memberikan peluang belajar yang inspiratif dan relevan bagi para mahasiswa terhadap dunia sekarang.    Pembelajaran yang inovatif dari Sampoerna University didukung oleh para tenaga pendidik terbaik dengan pengalaman luas dan keahlian di bidangnya. Para dosen berdedikasi tinggi untuk membimbing dan memberikan inspirasi kepada mahasiswa, sehingga menciptakan suasana belajar yang menyenangkan dan memberdayakan.   Dalam beberapa tahun sejak didirikan, kami telah menjadi pilihan pendidikan tinggi yang menarik bagi calon mahasiswa di Indonesia. Dengan pendekatan pembelajaran yang inovatif, koneksi industri yang kuat, dan fokus pada pengembangan karir, kami memiliki tujuan untuk menghasilkan lulusan yang siap menghadapi tantangan dunia kerja.   Segera daftar untuk ikut proses penerimaan mahasiswa baru tahun ajaran 2023-2024 disini. Admission Team kami akan segera menghubungi untuk memberi informasi lebih detail.   Jadwalkan dengan kami kapanpun kamu ingin visit tour kampus on-site atau virtual!   Download Sampoerna University Academic Calendar 2023 - 2024    

Recent Post

Mar 24, 2025


Dapatkan Dua Gelar Magister Bisnis dari Sampoerna University dan Thunderbird School of Global Management

Di dunia bisnis yang terus berkembang pesat, memiliki keunggulan lebih bukan lagi sekadar pilihan—....

Jun 20, 2024


Mengenal SAP Consultant Dan Cara Menjadi SAP Consultant

Apa Itu SAP Consultant?  Konsultan SAP adalah seorang profesional yang ahli dalam sistem perangkat....

Jun 20, 2024


Apa Itu Game Development? Scope Kerja Dan Jenjang Karirnya

Dunia game telah menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan modern. Bagi banyak orang, game bukan....

Terima kasih telah memilih Sampoerna University. Mulai pendaftaran Anda hari ini!

Dengan mengisi formulir pendaftaran kami, Anda mengambil langkah pertama untuk bergabung dengan lingkungan pembelajaran inovatif di Sampoerna University dan mempersiapkan diri untuk sukses global. Daftar hari ini dan biarkan kami membantu Anda meraih potensi terbaik!