Biaya Eksplisit
Pengertian Biaya Eksplisit
Biaya eksplisit adalah biaya yang memang diketahui oleh perusahaan dan dikeluarkan selama proses produksi berlangsung. Sederhananya, biaya eksplisit ini adalah biaya yang keluar karena memang sudah jadi kewajiban perusahaan untuk dapat melakukan proses produksi. Dapat dikatakan bahwa proses produksi tidak bisa berjalan jika biaya eksplisit ini tidak dikeluarkan. Biaya eksplisit ini sifatnya adalah tetap dan sudah masuk ke dalam rancangan keuangan perusahaan yang sudah diatur sebelumnya. Biaya ini juga dapat dikatakan sebagai biaya nyata karena memang berhubungan langsung dengan proses produksi yang sedang berlangsung. Biaya eksplisit nantinya akan sangat menentukan berbagai hal, seperti harga jual, persentase keuntungan atau kerugian.Contoh Biaya Eksplisit
Seperti yang telah dijelaskan bahwa biaya eksplisit adalah biaya yang dikeluarkan dan pencatatannya masuk ke dalam laporan keuangan perusahaan. Contoh biaya yang termasuk ke dalam biaya eksplisit adalah:-
Upah Tenaga Kerja
-
Biaya Bahan Baku
-
Biaya Lokasi
-
Biaya Peralatan
-
Biaya Pemasaran
Biaya Implisit
Pengertian Biaya Implisit
Biaya implisit dapat dikatakan sebagai kebalikan dari biaya eksplisit. Biaya implisit adalah biaya yang sifatnya tidak wajib dikeluarkan, tetapi besar kemungkinannya selalu dikeluarkan saat proses produksi. Jadi, biaya implisit sifatnya lebih tidak terduga atau tidak terlihat. Biaya implisit ini tidak dimasukkan kepada laporan keuangan tahunan perusahaan. Pada dasarnya biaya implisit dikeluarkan sebagai bentuk pengorbanan karena telah menggunakan aset internal perusahaan.Contoh Biaya Implisit
Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya bahwa biaya implisit ini adalah biaya yang sifatnya tidak tetap dan cenderung tidak terduga. Biaya ini kadang dikeluarkan untuk mendukung proses produksi. Contoh biaya yang termasuk ke dalam biaya implisit adalah:-
Pelatihan Karyawan
-
Bonus Tenaga Kerja
-
Perbaikan Peralatan Produksi
-
Biaya Acara
Perbedaan Biaya Eksplisit dan Implisit
Dari penjelasan di atas tentunya dapat dilihat perbedaan yang jelas antara biaya eksplisit dan implisit. Namun, secara rinci berikut ini adalah perbedaan signifikan antara biaya eksplisit dan implisit.-
Pencatatan Laporan
-
Fungsi
-
Pelaporan Kepada Perusahaan
-
Kepastian