Format Tes IELTS
Dalam tesnya, kamu akan diuji dalam empat komponen: Listening (mendengarkan rekaman dan jawab pertanyaan), Reading (bacaan dan jawab pertanyaan), Writing (menulis esai), dan Speaking (komunikasi langsung sama examiner). Nilainya berkisar dari 0 hingga 9, tergantung seberapa baik kamu mampu menjawab setiap komponennya. Jadi, persiapannya tidak main-main ya, mesti belajar dan latihan serius biar dapat skor bagus.1. Listening (Mendengarkan)
Di sini, kamu akan mendengar beberapa rekaman audio, seperti percakapan atau monolog. Ada beberapa bagian dengan jenis pertanyaan yang berbeda, dan kamu akan diuji dalam kemampuan mengerti detail, tujuan pembicaraan, dan hal-hal penting dari rekaman tersebut.2. Reading (Membaca)
Bagian ini berisi beberapa teks, seperti artikel, iklan, atau surat kabar. Kamu harus baca teks-teks ini dan jawab pertanyaan yang berkaitan. Tes ini akan melihat seberapa kemampuan kamu dalam mengambil informasi penting, memahami makna umum, dan mengerti struktur teks.3. Writing (Menulis)
Di bagian ini, kamu punya dua tugas. Tugas pertama, kamu harus menulis esai pendek berdasarkan informasi dari sebuah grafik, tabel, atau diagram. Tugas kedua, kamu harus menulis esai dengan pendapat tentang suatu topik. Tes ini akan memeriksa kemampuanmu dalam menyusun argumen, mengemukakan ide, dan menulis secara terstruktur.4. Speaking (Berbicara)
Ini adalah tes wawancara dengan seorang examiner atau pemeriksa. Ada tiga bagian. Pertama, kamu akan diminta memperkenalkan diri sendiri dan beberapa pertanyaan personal. Kedua, kamu akan diminta bicara tentang topik yang akan diberikan selembar kertas, dan ada waktu persiapan singkat. Ketiga, kamu akan diajak bicara lebih jauh tentang topik dari bagian kedua. Setiap komponen punya skala penilaian sendiri, dan nilai dari masing-masing komponen akan dijumlahkan untuk mendapatkan nilai total.Tips Jitu Lolos Academic Reading Section
